Sebagai usaha melakukan sinkronisasi terhadap program kerja agar selaras dengan instrument Akreditasi Program Studi (APS) dan Akreditasi Perguruan Tinggi (APT), LPM IAIN Surakarta menyelenggarakan acara workshop penyusunan pedoman perencanaan program kerja berbasis APS dan APT yang dilaksanakan di hotel Syariah Solo pada Rabu-kamis, 7-8 Oktober 2020. Acara tersebut mengudang dua pembicara yaitu Dr. Budi Ruhiatudin, S.H., M.Hum (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta) dan Dr. Ir. Adam Pamuji Raharjo, M.Sc (Universitas Gajah Mada). Pelaksanaan workshop berbeda dengan pelaksanaan workshop sebelumnya, di mana pelaksanaanya dilakukan secara blended dengan daring dan luring. Peserta dikumpulkan bersama secara luring sedangkan pembicara menyampaikan materi melalui daring.

Ketua LPM IAIN Surakarta, Dr. R. Lukman Fauroni, M.Ag menyampaikan bahwa kegiatan ini fokus untuk memahami instrumen akreditasi APS dan APT dari prespektif program-program kerja yang harus disiapkan oleh program studi, UPPS, dan perguruan tinggi agar program-program tersebut dapat secara langsung dapat mencapai standar akreditasi yang diinginkan.

Rektor IAIN Surakarta, Prof. Dr. Mudhofir, S.Ag., M.Pd dalam arahannya menyampaikan apresiasi pada kegiatan ini karena telah memberikan literasi tentang perencanaan program kerja berbasis akreditasi. IAIN Surakarta sejak 4 tahun yang lalu secara bertahap telah menyesuaikan perencanaan dan pengaggaran berbasis akreditasi dalam berbagai aspek. PTKIN, khususnya IAIN Surakarta yang memiliki prodi islamic studies tentunya memiliki kekhususan dan perbedaan dari prodi-prodi yang berbasis sainstek/ ilmu murni. Kondisi ini berimbas pada kesulitan tersendiri dalam melakukan perencanaan program. Usaha untuk terus belajar dari perguruan tinggi lain dapat memperkuat dan memperbaiki apa yang selam ini masih kurang.

Diakhir sesi, dilakukan diskusi mengenai draft penyususnan program kerja berbasis akreditasi. Peserta dibagi dalam beberapa kelompok untuk membahasa konten dari draft tersebut. Acara diakhiri dengan foto bersama.

Categories:

Tags:

No responses yet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *